Manajemen

Terobosan Manajemen dari Waktu ke Waktu

Selama ini mungkin kita banyak sekali mempelajari tentang manajemen. Istilah-istilah yang muncul pun terkadang menjadi suatu tren di berbagai organisasi untuk diterapkan. Mengapa perlu menerapkan istilah-istilah tersebut? Apalagi jawabannya kalau bukan untuk mencapai keunggulan kompetitif (jika tidak mau disebut untuk meraih keuntungan yang lebih banyak). Namun demikian, istilah-istilah tersebut penting untuk diketahui bersama agar ketika terjadi komunikasi tentang sesuatu hal, kita semua dalam bahasa yang sama. Hal tersebut dimungkinkan untuk menghindari penyebutan istilah yang berbeda, tetapi memiliki makna yang sama. Atau bahkan sebaliknya, membicarakan istilah yang sama, tetapi memiliki makna yang berbeda.

Pada tulisan ini, poin yang ingin disampaikan adalah urutan perkembangan terobosan manajemen dari waktu ke waktu dengan memperhatikan tahun kemunculan istilah-istilah tersebut hingga tahun 2004. Terobosan manajemen yang dituliskan ini berdasarkan buku 50 Terobosan Manajemen yang Perlu Anda Ketahui karya Edward Russell-Walling. Tentunya setelah tahun 2004, masih banyak lagi perkembangan di dunia manajemen. Atau dari 50 terobosan tersebut, ternyata saat ini sudah ada perkembangannya mengikuti perubahan zaman. Baiklah, berikut ini adalah tabel yang menunjukkan urutan perkembangan terobosan manajemen yang perlu Anda ketahui.

TAHUN KETERANGAN
500 SM Perang dan strategi
1450 Inovasi
1886 Merek (brand)
1896 Loyalitas
1897 Merger dan akuisisi
Prinsip 80:20
1911 Pemberdayaan (empowerment)
Manajemen ilmiah
Kewirausahaan
1916 Diversifikasi
1920 Desentralisasi
1924 Segmentasi pasar
1938 Kepemimpinan
1940 Manufaktur ramping
1950 Supply chain management (SCM)
Manajemen saluran (channel management)
Manajemen proyek
1951 Total Quality Management (TQM)
1954 Management by objective (MBO)
1958 Pemikiran sistem
Titik ungkit (Tipping point)
1960 Aliansi strategis
Teori X & Y (dan teori Z)
1964 4 P dalam pemasaran
1965 Strategi perusahaan
1966 Kurva pengalaman
1968 Adokrasi
Matriks Boston
1969 Ekonomi pengetahuan
1970 Corporate social responsibility (CSR)
Outsourcing
1979 Benchmarking
1980 Lima kekuatan kompetisi
1981 Manajemen Jepang
1982 Keunggulan organisasi
1983 Globalisasi
1984 Stakeholder
1985 Rantai nilai (value chain)
1986 Six sigma
1990 Customer Relationship Management (CRM)
Kompetensi inti
Organisasi pembelajar
1992 Balanced Scorecard (BSC)
1993 Business process reengineering (BPR)
1998 Tata kelola perusahaan
2004 Web 2.0
Blue Ocean Strategy
Long tail

Semoga bermanfaat…

😎

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *